Selasa, 06 Maret 2012

PENGERTIAN ILMU BUDAYA DASAR

Ilmu Budaya Dasar adalah pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umum tentang konsep-konsep yang dikembangkan untuk mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Masalah-masalah ini dapat didekati dengan menggunakan pengetahuan budaya, baik secara gabungan berbagai disiplin dalam pengetahuan budaya ataupun dengan menggunakan masing-masing keahlian didalam pengetahuan budaya. Dengan perkataan lain, ilmu budaya dasar meggunakan pengertian-pengertian yang berasal dari berbagai bidang pengetahuan budaya untuk mengembangkan wawasan pemikiran dan kepekaan dalam mengkaji masalah-masalah manusia dan kebudayaan. Tujuan umum dari ilmu budaya dasar adalah pembentukan dan pengembangan kepribadian serta perluasan wawasan perhatian, pengetahuan dan pemikiran mengenai berbagai gejala yang ada dan timbul dalam lingkungan, khususnya gejala-gejala berkenaan dengan kebudayaan dan kemanusiaan, agar daya tanggap, persepsi dan penalaran berkenaan dengan lingkungan budaya dapat di perluas.
Sumber : Buku Ilmu Sosial Budaya Dasar (Suratman, SH., M.Hum Drs. MBM MUNIR, MH. UMI SALAMAH, S.Pd)

Opini : Menurut saya, Ilmu Budaya Dasar itu penting sekali untuk dipelajari, karena dapat membantu kita mengetahui dasar-dasar dalam mempelajari tentang budaya di daerah tertentu yang masih kita belum ketahui. Salah satunya yang musti kita pelajari adalah Budaya Negara kita sendiri yaitu Indonesia, di Indonesia banyak memiliki berbagai macam budaya. Oleh sebab itu kita harus mengenal budaya sendiri agar dapat dilestarikan kepada anak dan cucu kita. Dengan dibutuhkannya Ilmu Budaya Dasar itu agar dapat membantu semua orang mengenal tentang dasar serta masalah pada suatu budaya di daerah-daerah Indonesia. Ilmu Budaya Dasar itu harus dipelajari sejak dini, agar budaya-budaya di Indonesia dapat terlestarikan. Dan jangan sampai dicuri atau diklaim oleh negara lain lagi.

0 komentar:

Posting Komentar

Gunadarma Peringkat 5 Besar Perguruan Tinggi Terbaik Versi Webometrics 2011

Gunadarma Peringkat 5 Besar Perguruan Tinggi Terbaik Versi Webometrics 2011
Sekarang ternyata Universitas Gunadarma dapat sedikit berbangga. Why ? Karena menurut Webometrics, Universitas Gunadarma masuk 5 besar tingkat nasional tepatnya peringkat 4. Di atasnya terdapat UGM, ITB, UI, baru kemudian Universitas Gunadarma, dan diikutin oleh Institut Teknologi Sepuluh November. Dengan begitu bisa disimpulkan kalau Universitas Gunadarma merupakan perguruan tinggi swasta terbaik versi Webometrics. Gue sendiri sedikit kagum dengan prestasi ini, Universitas Gunadarma yang katanya sekarang tidak lebih baik dari Bina Nusantara (Binus) tiba-tiba menunjukan taringnya, seolah mengatakan “kejar gue kalo bisa“. aya-aya wae. Dan Binus terdapat di peringkat 14 jauh ditinggal Gunadarma. Kalau mau silahkan cek http://www.webometrics.info/rank_by_country.asp?country=id&zoom_highlight=Indonesia&offset=0

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Lady Gaga, Salman Khan